ASPERINDO.ID – 3 Juni 2025. Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos dan Logistik Indonesia (ASPERINDO) bersama PT Pos Indonesia (Persero) menggelar rangkaian silaturahmi dan pertemuan strategis di berbagai wilayah Indonesia.
Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya memperkuat kolaborasi industri logistik nasional serta membangun ekosistem layanan pengiriman yang lebih efisien, modern, dan berdaya saing.
Kegiatan silaturahmi berlangsung di sejumlah Dewan Pengurus Wilayah (DPW) dan Dewan Pengurus Daerah (DPD) ASPERINDO, di antaranya:
- DPD ASPERINDO Magelang dengan Pos Indonesia Magelang, membahas wacana penguatan layanan dan kerja sama operasional.
- DPD ASPERINDO Jambi dengan Pos Indonesia Jambi, menjajaki peluang kolaborasi dalam peningkatan jaringan distribusi.
- ASPERINDO Riau bersama Pos Indonesia Riau, membahas sinergi baru yang diharapkan segera terwujud dalam bentuk kerja sama resmi.
- DPW ASPERINDO Sulawesi Tenggara, pasca Musyawarah Wilayah, berdiskusi dengan pimpinan dan jajaran Pos Indonesia Wilayah Sultra mengenai penyusunan langkah operasional bersama.
- DPW ASPERINDO Jawa Barat menerima kunjungan Pos Indonesia Jawa Barat yang menyatakan kesiapan untuk bergabung sebagai anggota ASPERINDO.
Selain pertemuan di tingkat wilayah dan daerah, Pos Indonesia juga mengadakan pertemuan dengan berbagai pengurus DPW dan DPD ASPERINDO secara nasional guna menyelaraskan pemahaman dan membuka potensi kerja sama yang lebih luas.
Ketua Umum DPP ASPERINDO menyambut baik rangkaian silaturahmi ini sebagai langkah maju dalam mempererat hubungan historis antarorganisasi yang sama-sama membidangi layanan pos dan logistik.
“ASPERINDO percaya bahwa kolaborasi dengan Pos Indonesia akan semakin memperkuat rantai logistik nasional dan menghadirkan manfaat besar bagi anggota, pelaku usaha, UMKM, serta masyarakat luas,” ujarnya dalam pernyataan resmi.
Pos Indonesia juga menyampaikan komitmen untuk membuka ruang integrasi layanan, sinkronisasi jaringan pengiriman, dan penerapan sistem logistik yang adaptif terhadap transformasi digital.
Rangkaian pertemuan ini diharapkan menjadi pondasi awal bagi lahirnya berbagai kesepakatan strategis serta model kolaborasi baru antara ASPERINDO dan Pos Indonesia di masa mendatang.









Leave a Reply